Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Apakah Kalian Pernah Mendengar Tentang Osechi Ryori?
2019-12-14

Apakah Kalian Pernah Mendengar Tentang Osechi Ryori?

Osechi Ryori adalah makanan tradisional Jepang yang disantap oleh masyarakat Jepang di awal tahun, mulai dari tanggal 1 Januari hingga tanggal 3 atau 4 Januari. Osechi Ryori adalah gabungan dari berbagai macam hidangan yang terbuat dari beragam bahan, dan setiap hidangan memiliki makna tertentu. Hidangan Osechi Ryori bisa dipersiapkan terlebih dahulu dan bisa tahan dalam beberapa hari dengan disimpan di dalam kulkas dengan suhu dingin supaya tidak basi. Osechi Ryori disimpan dalam boks cantik bersusun, dan biasanya hidangan Osechi ini terbuat dari bahan-bahan lokal, tetapi di zaman sekarang kebanyakan Osechi Ryori terbuat dari seafood. Di zaman dahulu keluarga Jepang membuat sendiri Osechi Ryori setiap tahunnya, tetapi keluarga Jepang di zaman sekarang kebanyakan memesan 1 set Osechi Ryori dari department store terkemuka di Jepang atau toko lokal. Mari kita lihat apa arti dari hidangan Osechi Ryori ini!

Kohaku Kamaboko (otak-otak ikan berwarna merah putih)

Bentuk kamaboko yang bulat melambangkan terbitnya matahari pertama setelah tahun baru. Warna pink (merah) kamaboko melambangkan warna keberuntungan yang menangkal roh jahat, dan warna putih kamaboko melambangkan kesucian.

Datemaki (telur dadar gulung yang dicampur dengan otak-otak ikan)

Pada zaman dahulu orang Jepang menyimpan dokumen berisi informasi penting dengan menggulung dokumen tersebut, dan semenjak itu gulungan dianggap sebagai sesuatu yang penting di Jepang. Datemaki melambangkan perkembangan dalam pendidikan dan budaya.

Kuri Kinton (ubi manis dan kastanye yang dihancurkan)

Secara literal Kuri Kinton berarti hancuran kastanye berwarna keemasan, dan hidangan ini melambangkan keberuntungan dan kemakmuran. Keberuntungan dan kemakmuran diharapkan datang ke tahun baru dengan menyantap hidangan ini.

Kuromame (kacang hitam)

Kacang hitam dimakan untuk mendoakan kesehatan di tahun baru. "Mame ni hataraku" adalah seorang pekerja yang bekerja keras atau selalu sibuk.

Kobumaki (irisan ikan haring kering atau ikan lainnya yang dibungkus dengan rumput laut konbu dan direbus)

Salah satu hidangan utama dari Osechi, hidangan ini melambangkan kebahagian. "Kobu" yang merupakan bagian dari "Kobumaki" diartikulasikan dengan cara yang sama dengan "kobu" dalam kata "yorokobu" yang berarti kebahagiaan, dan ini menjadi alasan mengapa hidangan ini diaggap sebagai lambang kebahagiaan. Selain itu, hidangan ini juga dianggap sebagai lambang panjang umur karena rumput laut konbu memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan.

Tazukuri (manisan ikan sardin atau ikan teri)

Gomame memiliki arti "ikan kecil" dan juga "50 ribu butir beras". Di zaman dahulu para petani menggunakan ikan sardin sebagai persembahan untuk mendapatkan panen yang banyak, sehinga tazukuri disantap untuk mendoakan hasil panen di tahun baru.

Kazu no Ko (telur ikan haring)

Memiliki jumlah telur yang banyak, hidangan ini melambangkan harapan akan hasil panen yang banyak dan kemakmuran para keturunan.

Ebi (udang)

Udang adalah salah satu hidangan terpenting dalam Osechi Ryori dan hidangan ini disantap untuk memiliki umur yang panjang, supaya penyantap udang ini bisa hidup hingga badannya membungkuk dan memiliki jenggot yang panjang seperti udang!
Artikel ini hanya membahas sebagian dari tradisi tradisional tahun baru di Jepang! Apabila kalian memiliki kesempatan untuk mengunjungi Jepang sebelum tahun baru, jangan lupa mengunjungi Department Store terkemuka untuk melihat penampilan Osechi Ryori yang asli, yang merupakan salah satu seni tradisional negara Jepang! IKIDANE NIPPON mendoakan semoga para pembaca menyambut dan memiliki tahun baru yang lebih baik, makmur, dan sehat!
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android
Let us know if there is something that needs to be fixed: Feedback Form