Peraturan dan Tata Cara Penggunaan Pemandian Air Panas Onsen di Jepang
2018-02-23
Peraturan dan Tata Cara Penggunaan Pemandian Air Panas Onsen di Jepang
Pemandian air panas onsen adalah salah satu bagian penting dari kebudayaan mandi di Jepang.
Terdapat kurang lebih 20,000 fasilitas pemandian air panas onsen di Jepang, yang kebanyakan berlokasi di daerah pedesaan. Pemandian air panas onsen biasanya berlokasi di dekat pegunungan atau di daerah kota onsen dimana banyak terdapat onsen dan penginapan Ryokan.
Masyarakat Jepang sangat menggemari “wisata onsen”, dimana mereka menginap di penginapan Ryokan yang ada onsen-nya, makan makanan lokal yang enak, dan jalan-jalan di kota onsen untuk menikmait pemandangan alamnya yang indah.
Pemandian air panas onsen buka untuk umum, baik orang Jepang maupun turis luar negeri bisa mandi di onsen, tetapi ada beberapa tata karma mutlak yang harus dipatuhi ketika menggunakan onsen. Hari ini kami akan membahas tata cara dan tata krama penggunaan onsen yang wajib kalian ketahui.
1. Pengunjung Dibawah Ini Dilarang Masuk
Walaupun pada dasarnya pemandian air panas onsen itu terbuka untuk umum, ada beberapa pengunjung yang tidak bisa menggunakan fasilitas onsen ini, seperti:
● Orang Bertato
Tato di Jepang mempunyai hubungan erat dengan kriminalitas. Orang yang bertato di Jepang biasanya berhubungan dengan organisasi kejahatan, sehingga orang yang bertato dilarang untuk masuk ke fasilitas-fasilitas umum seperti onsen, kolam renang, water park, dan pantai umum. Bagi yang bertato, kami sarankan untuk pergi ke penginapan tradisional Jepang Ryokan yang memiliki private onsen yang bisa dipinjam dengan tarif per jam.
● Orang Sakit
Orang yang memiliki penyakit bawaan seperti penyakit jantung, ginjal, paru-paru, dan penyakit menular yang berbahaya. Orang yang sedang demam tidak disarankan untuk mandi di onsen juga.
● Orang Mabuk
Orang mabuk tidak boleh mandi di onsen karena tekanan darah orang tersebut akan turun secara drastis dan bisa menyebabkan sindrom aritmia, dimana detak jantung orang tersebut berdetak terlalu cepat, terlalu lambat, atau tidak teratur.
● Orang Yang Sedang Berdarah atau Sedang Datang Bulan
Jangan mandi di onsen apabila kalian mempunyai luka terbuka atau sedang datang bulan. Mandi di onsen dengan luka terbuka atau ketika sedang datang bulan dapat menyebabkan infeksi dan rawan terkontaminasi penyakit menular.
2. Tata Cara Menggunakan Onsen
Berikutnya kami akan memberikan informasi mengenai tata cara penggunaan onsen.
● Copot Alas Kaki
Seperti di rumah-rumah Jepang, di dalam onsen alas kaki juga harus di copot. Masukan alas kaki di dalam loker dan masuk kedalam ruang ganti pakaian tanpa alas kaki.
● Lepaskan Seluruh Pakaian
Lepaskan seluruh pakaian (termasuk pakaian dalam) di ruang ganti dan masukkan ke dalam loker yang tersedia. Di onsen anda tidak boleh ada benang sehelaipun menutupi badan kalian.
● Bersihkan Badan Sebelum Masuk ke Bak Mandi
Bersihkan badan di area shower sebelum masuk ke bak mandi. Cuci rambut secara bersih dengan sampo dan kondisioner yang disediakan, dan cuci badan secara bersih menggunakan sabun mandi yang disediakan. Bersihkan kursi dan ember yang telah digunakan untuk mandi sebelum mengembalikannya ke tempat semula
● Masuk ke Bak Mandi Setelah Membersihkan Badan
Kalian boleh masuk ke bak mandi setelah membersihkan badan kalian. Membersihkan atau menggosok badan di dalam bak mandi sangatlah tidak sopan. Berenang di dalam bak mandi juga di larang keras.
● Lap dan Keringkan Badan Kalian Sebelum Kembali ke Ruang Ganti
Lap dan keringkan badan kalian sebelum kembali ke ruang ganti supaya airnya tidak membasahi ruang ganti.
● Jangan Ada Barang Yang Ketinggalan
Cek loker kalian sebelum pulang, jangan sampai ada barang yang ketinggalan.
3. Hal-hal Yang Di Larang di Dalam Onsen
Hal-hal dibawah ini dilarang dilakukan di dalam onsen.
● Dilarang Berlari
Berlari di dalam onsen sangatlah berbahaya. Zat-zat mineral di dalam air panas menyebabkan lantai fasilitas onsen menjadi licin. Jalan secara pelan-pelan dan hati-hati untuk menghindari kecelakaan yang tidak di harapkan.
● Dilarang Membawa Makanan dan Minuman
Onsen bukanlah tempat untuk makan dan minum. Semua jenis makanan dan minuman tidak boleh dibawa ke onsen.
● Dilarang Mencuci Pakaian
Onsen bukanlah tempat untuk mencuci pakaian. Cuci pakaian anda di laundry room hotel.
● Dilarang Membasahi Handuk di Bak Mandi
Dilarang membasahi handuk di dalam bak mandi karena tidak higienis.
● Dilarang Membuka Keran Secara Terus-menerus
Jangan mebuang-buang air di Onsen. Cipratan air shower dan keran bisa membuat pengunjung lain merasa tidak nyaman.
● Dilarang Masuk Ke Bak Mandi Tanpa Menguncir Rambut
Kuncir rambut kalian sebelum masuk ke bak mandi untuk menjaga kehigienisan fasilitas onsen.
Let us know if there is something that needs to be fixed: Feedback Form