Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Sejarah Ras Anjing Akita
2019-08-21

Sejarah Ras Anjing Akita

Apakah kalian pernah mendengar tentang ras anjing Akita (Akita-inu, 秋田犬)? Akita-inu menjadi populer karena patung hackiko yang ada di Shibuya! Mari kita pelajari Akita-inu secara detil hari ini!

Karakteristik Akita-inu

Biasanya, karakter kanji 犬 dibaca sebagai "ken" apabila letaknya ada di belakang sebuah kata, tetapi untung anjing ras Akita, karakter kanji tersebut dibaca sebagai "inu". Anjing ini diklasifikasikan sebagai anjing besar dengan kaki yang panjang dan tulang yang kuat, serta memiliki bulu pendek yang lebat dan kuping segitiga yang tebal dibandingkan ras anjing lainnya, sehingga Akita-inu bisa tahan hidup di Akita, di mana suhu udaranya sangat rendah selama musim dingin.

Sejarah Akita-inu

Di abad ke-16, anjing Akita Matagi dipakai untuk adu anjing dan berburu.
Tetapi, seiring waktu, anjing Tosa-inu menjadi lebih besar dibandingkan Akita-inu, sehingga kepopuleran anjing Akita menjadi kurang. Untuk melestarikan Akita-inu, pemerintah Jepang memulai program monumen nasional di tahun 1919. Beberapa kali, Akita-inu dianggap langka dan akan punah.
Selama perang, anjing militer dikirim untuk membantu para tentara di Jepang. Perkawinan silang terjadi di antara para anjing tersebut, sehingga setelah perang hanya ada kurang lebih 20 ekor anjing Akita murni.
Di tahun 60an, inisiatif untuk melestarikan Akita-inu murni kembali dilakukan, sehingga sekarang kita tidak perlu takut kalau Akita-inu tidak akan punah.
Akita menjadi populer di Jepang setelah cerita "Hachiko, seekor anjing karismatik", yang menunggu majikannya yang meninggal di depan Stasiun Shibuya, disiarkan di radio.
Sifat anjing Akita yang sangat loyal seperti manusia ini menggugah perasaan semua orang, sehingga sebuah patung akhirnya dibangun di Stasiun Shibuya. Semenjak itu, anjing Akita yang berbulu lebat dan ekspresi wajah yang lucu semakin populer di Jepang dan luar negeri.

Perbedaan antara Akita-inu dan Shiba-inu

Akita-inu dan Shiba-inu sangat berbeda dalam hal ukuran. Akita-inu diklasifikasikan sebagai anjing besar dan Shiba-inu diklasifikasikan sebagai anjing kecil. Tinggi badan Akita-inu rata-rata 60 - 70 cm, dan tinggi badan Shiba-inu rata-rata 35 - 40 cm.
Kedua anjing ini; Shiba dan Akita-inu, sangatlah loyal kepada majikan mereka. Akita-inu sedikit temperamental karena anjing tersebut dahulunya dilatih untuk militer, tetapi sifat ini telah jauh membaik dibandingkan dulu, sedangkan Shiba-inu dulunya dilatih untuk menjadi anjing penjaga rumah. Karena Akita-inu sangat cerdas, anjing in cepat bosan, jadi anjing ini belum tentu cocok dipelihara oleh semua orang karena anjing ini selalu minta untuk diajak bermain dan jalan-jalan.
Walaupun Akita-inu susah untuk dilestarikan, anjing berbulu lebat yang lembut ini sangatlah lucu! Jangan lupa cari anjing ini ketika kalian berlibur ke Akita ya!

Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan
Let us know if there is something that needs to be fixed: Feedback Form