Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Desain Uang Jepang Berubah Setiap 20 Tahun!
2019-04-10

Desain Uang Jepang Berubah Setiap 20 Tahun!

Pada tanggal 9 April 2019, Menteri Keuangan Jepang mengumumkan peluncuran desain baru untuk 3 nominal uang kertas dan koin 500 yen. Banyak orang yang menyangka peluncuran desain ini dilakukan untuk menyambut periode baru Jepang, yang baru saja diumumkan di awal bulan ini, tetapi sebenarnya keduanya tidak bersangkutan sama sekali.

 

Desain mata uang baru ini diluncurkan dengan tujuan untuk mencegah pemalsuan uang.

 

Uang kertas dengan desain baru akan diluncurkan di tahun 2024, dan uang koin 500 yen baru akan diluncurkan di semester awal tahun 2021.

Tiga Desain Uang Kertas Baru

Sepuluh ribu yen

Desain baru untuk uang kertas nominal sepuluh ribu yen akan memiliki ilustrasi Eiichi Shibusawa (渋沢栄一), yang dikenal sebagai "bapak kapitalisme Jepang". Shibusawa terlibat dalam pendirian kurang lebih 500 perusahaan selama hidupnya, termasuk pendirian bank nasional pertama di Jepang, Bursa Efek Tokyo, dan Kamar Dagang dan Industri Tokyo.

 

Di belakang uang kertas ini ada ilustrasi Stasiun Tokyo (sisi Marunouchi), yang merupakan aset budaya terpenting di Jepang yang juga merupakan lambang era Meiji dan Taisho.

 

Lima ribu yen

Uang kertas nominal lima ribu yen memiliki ilustrasi Umeko Tsuda (津田梅子), pelopor wanita pertama dalam bidang pendidikan di Jepang, dan juga penemu Universitas Tsuda di Tokyo.

 

Di belakang uang kertas ini terdapat ilustrasi bunga wisteria yang elegan. Sisi belakang uang kertas lima ribu yen memiliki ilustrasi bunga, dan desain sebelumnya memiliki ilustrasi bunga iris.

 

Seribu yen

Uang kertas nominal seribu yen memiliki ilustrasi Shibasaburo Kitazato (北里柴三郎), seorang ahli bakteri yang memiliki reputasi tinggi di dunia untuk penelitiannya tentang pencegahan dan perawatan penyakit tetanus.

 

Di belakang uang kertas ini ada ilustrasi "The Great Wave off Kanagawa" yang merupakan karya seni terpopuler dari Katsushika Hokusai.

 

Uang kertas nominal dua ribu yen tidak akan diperbaharui karena uang tersebut tidak banyak beredar di Jepang.

Koin lima ratus yen baru

Koin nominal lima ratus yen yang baru tidak memiliki perubahan drastis dibandingkan uang kertas baru. Tetapi, koin baru ini terdiri dari 3 lapisan yang terbuat dari 2 jenis logam dengan warna berbeda.

 

 

Apakah kalian masih bisa menggunakan uang kertas dan koin lama?

Uang kertas baru akan diluncurkan di tahun 2024, dan uang koin lima ratus yen baru akan diluncurkan di semester awal tahun 2021. Kalian tidak perlu takut karena kalian tetap bisa menggunakan uang kertas lama dan koin lama tanpa masalah. (Sumber: https://www.mof.go.jp/currency/bill/20190409.html)
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android
Let us know if there is something that needs to be fixed: Feedback Form