Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Kenapa samurai rambutnya setengah botak alias "chonmage"?
2019-10-23

Kenapa samurai rambutnya setengah botak alias "chonmage"?

Ketika melihat rambut samurai, apakah kalian pernah bingung mengapa kepala mereka setengah botak? Gaya rambut yang unik ini namanya chonmage, di mana bagian kepala di atas dahi dibotaki dan sisa rambutnya diikat ke atas. Hari ini kami akan membahas alasan mengapa para samurai memiliki gaya rambut yang unik ini!

Sejarah dan fungsi chonmage

Gaya rambut chonmage diperkenalkan untuk pertama kalinya di era Nara, dan gaya tersebut rata-rata hanya diikuti oleh para samurai. Hal itu menyebabkan chonmage sering dibilang sebagai gaya rambut khusus para samurai, tetapi sebenarnya gaya rambut ini juga diikuti oleh rakyat Jepang lainnya di era itu. Yang membuat chonmage samurai dan rakyat lainnya berbeda adalah bentuknya, yang biasanya disesuaikan dengan status mereka. Selain itu, karena samurai dianggap berstatus tinggi, chonmage pada akhirnya menjadi simbol status sosial. Hal ini juga mempengaruhi para seniman di era itu, di mana mereka biasanya menggambarkan orang yang tidak terhormat dengan gaya rambut yang acak-acakan dan lusuh.
Lalu apa fungsi dari chonmage?
Ketika bertarung para samurai menggunakan kabuto, helmet pelindung kepala yang terbuat dari besi, dan chonmage dibuat untuk menahan kabuto agar tidak jatuh ketika bertarung dan supaya kepala samurai rasanya tidak gerah. Hal ini membuktikan bahwa Jepang dari dulu memang negara yang inovatif!

Chonmage di era modern

Di era modern gaya rambut chonmage dianggap sebagai sebuah trend kuno, tetapi kalian masih bisa melihat gaya rambut unik ini ketika menonton pertandingan sumo. Rambut pegulat sumo yang panjang diikat ke atas seperti chonmage, bedanya adalah bagian atas kepala mereka tidak dibotaki seperti samurai. Pegulat sumo berstatus tinggi biasanya menggunakan chonmage gaya oicho, dimana ujung ikatan atas chonmagenya dibentuk seperti kipas.
Apabila kalian tertarik dengan gaya rambut chonmage, kalian bisa mencoba versi modern dari gaya rambut ini, yang juga dikenal sebagai samurai bun (konde samurai), yang sebenarnya terlihat sangat indah apabila cocok dengan bentuk wajah kalian.
Nah, kalian sudah tahu kan apa chonmage itu? Setelah mengetahui sejarah dan fungsi chonmage, apakah sekarang kalian tertarik untuk mencoba gaya rambut itu?
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan
Let us know if there is something that needs to be fixed: Feedback Form