Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Ini dia, suvenir khas Hokkaido bagi kalian yang tidak suka makanan manis!
2022-09-20

Ini dia, suvenir khas Hokkaido bagi kalian yang tidak suka makanan manis!

 

Ketika kita membicarakan suvenir khas Hokkaido, hal pertama yang akan muncul di dalam kepala kita mungkin adalah "Shiroi Koibito", suvenir khas Hokkaido yang sangat populer di Jepang. Selain terkenal akan produk seafoodnya yang lezat, Hokkaido juga terkenal akan susu dan produk olahan susunya yang lezat, sehingga rata-rata rasa snack dan cemilan khas Hokkaido rasanya manis. Jadi, apabila kalian tidak suka makanan manis dan lebih suka makanan yang gurih, kalian wajib mengecek salah satu suvenir gurih khas Hokkaido yang kami bahas di artikel ini!

 

Jagadesuyo Jagadesuyo (じゃがですよ) adalah merek produk yang membuat cemilan edisi khusus di wilayah yang berbeda-beda di Jepang. Dan dari Hokkaido, kami sarankan untuk memilih dua cemilan berikut ini. Yang pertama adalah stik kentang rasa scallop butter dan soy sauce, yang memiliki rasa umami seafood yang kaya dan memiliki aroma yang creamy, cocok untuk disantap oleh semua umur.

 

 

Yang kedua adalah stik kentang yang dikasih sedikit garam. Walaupun stik kentang ini sangatlah sederhana, kalian tidak akan pernah bosan akan cita rasanya yang klasik ini!

 

 

Yang membuat mereka unik adalah garam laut yang digunakan untuk membumbui stik kentang ini, yang diproduksi di distrik Soya, yang ada bagian paling Utara Hokkaido.

 

 

Keripik dan Kerupuk Kalian pastinya familiar akan produk edisi khusus dari Calbee, yang biasanya adalah produk kolaborasi dengan prefektur-prefektur di Jepang atau perusahaan lainnya. Gambar berikut ini dalah gambar keripik kentang edisi khusus Hokkaido rasa Hokkaido butter soy sauce, yang dibuat menggunakan kentang dan mentega dari Hokkaido. Hokkaido terkenal akan kentangnya yang berkualitas tinggi dan menteganya yang lezat.

 

 

Selain keripik kentang, salah satu produk andalan Calbee adalah kerupuk udangnya. Sangat familiar bagi kalian yang tinggal di Jepang, kalian bisa menemukan kerupuk udang Calbee hampir di setiap supermarket. Walaupun begitu, kerupuk udang ini hanya bisa ditemukan di Hokkaido, yang juga hadir dalam rasa Hokkaido butter soy sauce. Tiga bahan-bahan ini menciptakan cita rasa seafood yang sangat kuat dan gurih, yang akan membuat kalian seolah-olah sedang berada di izakaya menikmati hidangan kerang scallop yang baru saja dimasak di atas griller yang panas.

 

 

Hakodate Ikapopo Honpo Kerupuk dari Hakodate Ikapopo Honpo sangatlah lezat. Rasa yang populer adalah rasa keju cheddar dan udang manis.

 

 

Produk ini juga dibumbui menggunakan garam Laut Okhotsk.

 

 

Gotoken Gotoken, adalah sebuah restoran dengan banyak cabang dari Hakodate, dan restoran ini terkenal akan nasi karinya. Salah satu hal terbaik dari restoran ini adalah, kalian bisa membeli cemilan dari Gotoken yang memiliki rasa kari yang ikonik! Okaki, mochi yang dipotong tipis, dikeringkan, lalu dipanggang atau digoreng, adalah cemilan yang paling kami rekomendasikan untuk kalian coba.

 

 

Paket kotak hadiah ini sangatlah cocok untuk diberikan ke teman dan keluarga kalian!

 

 

Produk Seafood Kering Dan akhirnya, kita akan membicarakan produk beberapa jenis seafood yang sudah dikeringkan. Karena Hokkaido dianugerahi produk seafood berkualitas tinggi, suvenir ini pastinya patut kalian coba!

 

 

Cumi kering, gurita kering, dan yang lainnya adalah cemilan yang sering dimakan orang Jepang sambil minum minuman beralkohol.

 

 

Beberapa produk ini sangatlah poopuler di seluruh Jepang, dan salah satu produk. yang mau kami rekomendasikan ke kalian adalah Kombu Ame (permen rumput laut).

 

 

Walaupun ini disebut sebagai permen, hanya kemasannya saja yang terlihat seperti permenm, dalannya adalah beberapa rumput laut yang digulung bersamaan. Snack ini hadir dalam beberapa variasi, yang semuanya dibuat menggunakan rumput laut yang diproduksi di Hokkaido. Kombu kaya akan antioksidan, vitamin, mineral, dan lemak baik, sehingga kombu sangatlah populer di antara para penggemar cemilan sehat.

 

 

Jadi, apabila kalian tidak suka makanan manis, jangan lupa untuk mengecek cemilan gurih ini ketika mengunjungi Hokkaido nantinya!
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan
Let us know if there is something that needs to be fixed: Feedback Form