Iwami Ginzan merupakan tambang perak terbesar di Jepang yang pernah berjaya pada akhir abad ke-16 sampai ke-18. Tambang perak ini terletak di kota Ota, prefektur Shimane. Walau tambang ini sekarang sudah tutup, namun pada masa kejayaannya, Jepang memproduksi sepertiga perak yang eksis di dunia dan sebagian besar perak tersebut berasal dari Iwami Ginzan. “situs Iwami Ginzan dan pemandangan budayanya” sangat dihargai karena proses produksi yang dilakukan tambang perak ini tidak merugikan lingkungan dan alam, serta tambang ini ditunjuk sebagai Warisan Dunia pada tahun 2007. Di Omori Ginzan, terdapat dua area bernama wilayah Omori dan wilayah Ginzan. Memerlukan waktu yang cukup lama untuk mengunjungi kedua area ini. Kami merekomendasikan kalian memilih terlebih dahulu tempat-tempat mana yang ingin kalian kunjungi, baru kemudian menjelajahi satu persatu.
(Sumber: Diary of my trip)
(Sumber: 晴徨雨読)
(Sumber: pixta)
(Sumber: pixta)
(Sumber: ねこカンの自転車日本一周生存報告書)
(Sumber: とりあえずコーヒーでも。)